Kegiatan Manusia yang Dapat Memusnahkan Hewan dan Tumbuhan
Penyu, gajah, badak, ular, merupakan hewan yang sering diburu manusia untuk diambil salah satu bagian tubuhnya. Badak diambil culanya untuk bahanpem buatan obat dan hiasan. Gajah diambil gading nya untuk bahan pembuatan hiasan dan untuk pegangan pisau belati. Ular diambil kulitnya untuk bahan pembuatan pakaian dan tas. Penyu diambil tempurungnya untuk hiasan. Akibat banyak diburu, hewan-hewan tersebut menjadi langka dan terancam punah.
Lalu, apa yang dapat kita lakukan untuk mencegah kepunahan hewan-hewan tersebut? Untuk mengetahuinya, pelajarilah tabel berikut.
Selain hewan, tumbuhan juga banyak dimanfaatkan manusia. Misalnya, meranti dan cendana. Kedua tumbuhan ini diambil kayunya untuk bahan bangunan, mebel, dan kerajinan tangan. Penebangan yang tak terkendali terhadap tumbuhan tersebut mengakibatkan kelangkaan jenisnya. Bahkan dapat mengancam kepunahannya. Contoh tumbuhan lain yang sering dieksploitasi adalah keruing dan semanto (Aceh), jati (Jawa), dan ramin (Kalimantan).
(Ilmu Pengetahuan Alam dan Lingkunganku untuk Kelas VI, Penulis Mulyati Arifin, Mimin Nurjhani K., dan Muslim)
0 Response to "Kegiatan Manusia yang Dapat Memusnahkan Hewan dan Tumbuhan"
Posting Komentar