Buku Pelajaran PKn Kelas 4 SD


Buku ini disusun dengan pola pemahaman dan pengembangan yang tidak memberatkan siswa, sehingga mempermudah komunikasi antara guru dan siswa dalam proses pembelajarannya.

Materi pembelajaran dalam buku ini disampaikan secara komunikatif, disertai ilustrasi dan gambar yang mendukung. Aktivitas Ceria, Ayo Berlatih, Kerja Kelompok, dan Kegiatan akan semakin menambah pemahamanmu tentang materi apabila dikaitkan dengan kehidupan sehari-hari. 

Dengan demikian, adanya buku ini diharapkan dapat membantu kamu menjadi warga negara Indonesia yang baik dan sadar akan hak dan kewajiban secara demokratis dan dapat bermanfaat
dalam kehidupan sehari-hari, baik di masa sekarang maupun yang akan datang.

Dalam hal ini, penulis sangat menyadari bahwa buku ini masih kurang sempurna. Untuk itu, saran dan kritik yang membangun sangat kami harapkan, terutama dari siswa, Bapak/Ibu Guru SD dan MI, para orang tua, dan para pakar pendidikan dasar demi penyempurnaan buku Pendidikan Kewarganegaraan untuk SD dan MI ini di masa mendatang. Semoga buku ini bisa bermanfaat bagi dunia pendidikan Indonesia.

Buku Pendidikan Kewarganegaraan ini disusun dengan tujuan gar kamu memiliki kemampuan untuk berikut ini.

  1. Aktif dan bertanggung jawab dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara.
  2. Berkembang secara positif dan demokratis untuk membentuk diri berdasarkan karakter masyarakat Indonesia.
  3. Berhubungan dengan bangsa-bangsa lain dengan memanfaatkan teknologi informasi dan komunikasi. 

Dalam buku Pendidikan Kewarganegaraan ini, kamu akan menemukan Peta Konsep di awal setiap bab. Tujuannya untuk memberikan gambaran kepadamu mengenai materi yang akan kamu pelajari. Kamu juga akan menemukan uraian materi yang disampaikan dengan bahasa yang sederhana, sehingga kamu mudah mempelajarinya. Selain itu, kamu juga akan menemukan Aktivitas Ceria, Ayo Berlatih, Kerja Kelompok, Cakrawala, dan kegiatan. Sehingga akan menambah pemahamanmu tentang materi jika dikaitkan dengan kehidupan sehari-hari.

Buku ini menuntun kamu untuk belajar mulai dari Peta Konsep, kemudian uraian materi. Untuk mengetahui pemahamanmu tentang materi yang kamu pelajari, kamu harus mengerjakan Kegiatan, Aktivitas Ceria, Kerja Kelompok, dan Ayo Berlatih. Di akhir bab kamu harus mengerjakan Latih Kemampuanmu.

Buku Pendidikan Kewarganegaraan ini membahas suatu materi dengan mengaitkan bidang ilmu yang lain, seperti Ilmu Pengetahuan Sosial. Hal itu bisa kamu lihat saat membahas mengenai desa, kecamatan, kabupaten atau kota, dan provinsi. Di situ kamu bisa mempelajari mengenai batas-batas
wilayah, baik batas alam maupun batas buatan. Selain itu juga jumlah provinsi. Kamu juga akan menemukan gambar peta suatu wilayah.

Download Buku Pelajaran PKn Kelas 4 SD di bawah ini :

0 Response to "Buku Pelajaran PKn Kelas 4 SD"

Posting Komentar